FLORIDA, iNewsMalang.id - Pertandingan uji coba pramusim 2022 terlaksana tadi pagi, Rabu (20/7/2022). Pertandingan ini berlangsung di DRV PNK Stadium, Florida, Amerika Serikat (AS). Dua tim yang tanding yaitu Tim Barcelona melawan Inter Miami.
Barcelona tampil apik sejak menit pertama. Alhasil, Blaugrana pun menang telak 6-0 atas Inter Miami.
Jalannya Pertandingan
1. Babak Pertama
Memulai babak pertama, permainan apik langsung ditunjukkan para pemain Barcelona. Sejumlah nama baru membuat gaya permainan Barcelona tampak lebih segar.
Franck Kessie selaku gelandang aktif membantu serangan dan apik waktu bertahan. Tak lupa, Andreas Christensen yang tampil apik pula di pertahanan Barcelona.
Sementara itu, Pierre-Emerick Aubameyang beberapa kali mendapatkan umpan-umpan matang. Dengan kehadiran Raphinha di sisi sayap, Aubameyang tampak lebih leluasa.
Puncaknya pada menit ke-19, Blaugrana membuka keunggulan melalui Aubameyang. Tak berselang lama, Barcelona mampu menggandakan kedudukan. Kali ini, Raphinha yang mencetak gol debutnya untuk Barcelona.
Jelang akhir, penguasaan bola Barcelona mencapai 64 persen berbanding 36 persen milik Inter Miami. Blaugrana juga menghasilkan 13 tendangan mengarah ke gawang.
Barcelona pun mencetak gol ketiganya. Pada menit ke-41, Ansu Fati melepaskan tendangan first time yang membuat Barcelona unggul 3-0 saat babak pertama berakhir.
2. Babak Kedua
Di babak kedua, Barcelona masih mendominasi permainan. Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, pun melakukan pergantian kepada enam pemainnya.
Pada menit ke-55, Blaugrana kembali memperlebar jarak. Kali ini, tendangan sudut dari Memphis Dephay disambut oleh Gavi yang mencetak gol keempat Barcelona.
Selang 10 menit, giliran Depay yang menunjukkan kualitasnya. Pemain berpaspor Belanda itu mencetak gol kelima Barcelona.
Ousmane Dembele pun mencetak gol selang dua menit usai aksi Depay. Saat babak kedua berakhir, Barcelona memastikan kemenangan telak 6-0 atas Inter Miami.
Susunan pemain Inter Miami vs Barcelona:
Inter Miami XI: Marsman; Yedlin, Lowe, Mabika, Gibbs; Ulloa, Gregore, Pazuelo; Vassilev, Duke, Higuain
Pelatih: Phil Neville
Barcelona XI: Ter Stegen; Balde, Garcia, Christensen, Dest; Pedri, Kessie, Nico; Fati, Raphinha, Aubameyang
Pelatih: Xavi Hernandez
iNews malang
Editor : Arif Handono