JAKARTA, iNewsMalang.id – Terlihat on point dalam setiap kesempatan adalah dambaan hampir tiap perempuan, tak terkecuali saat olahraga. Namun, apakah memakai makeup saat olahraga dibolehkan?
Sebagaimana dilansir dari Livestrong pada Sabtu (17/9/2022), penggunaan makeup ketika olahraga dikatakan mampu menyebabkan keringat karena suhu di dalam tubuh akan meningkat. Hal tersebut dikatakan oleh dokter spesialis kulit dan kelamin di Riverchase Dermatology and Cosmetic Surgery, Lucy Chen, MD, FAAD.
“Menggunakan makeup saat olahraga bisa memperparah masalah kulit dan mengunci kelenjar keringat, akibatnya kotoran tersumbat di dalam pori-pori,” kata dr. Chen.
Selain itu, penggunaan makeup saat olahraga juga bisa memicu munculnya jerawat di bagian tubuh lain seperti lengan, dada dan punggung.
Dia juga menyarankan untuk menghindari penggunaan makeup saat olahraga. Namun jika sudah terlanjur, maka segeralah bersihlan wajah setelah olahraga untuk meminimalisir risiko breakout.
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait