MALANG, iNewsMalang.id - Nama Profesor Moch Sasmito Djati tiba-tiba melejit pada PollingKita.com, Kamis (3/11/2022). Nama Wakil Rektor IV Universitas Brawijaya ini nangkring di urutan pertama dengan mengantongi 892 suara yang mengisi polling "Pilihlah salah satu dari daftar nama berikut ini untuk menjadi Presidium Majelis Nasional Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI)" pada Kamis (3/11/2022) pukul 17.30 WIB.
Nama Ketua Umum Pimpinan Wilayah Tapak Suci Jawa Timur 2019-2024 ini mengalahkan Masrokhan Sulaiman, MPA (576 suara); kemudian Prof Suparji Ahmad (361 suara); Lely Pelitasari, ME (359 suara); Prof Ahmad Alim Bachri (223 suara); Sarmuji, M Si (4 suara); dan Ir Ridwan Hisyam (144 suara). Di bawah Ridwan Hisyam ada 34 nama tokoh KAHMI. Total ada 4001 suara sudah memilih melalui pollingkita.com. Polling ini dibuat pada tanggal 24 Oktober 2022 pada pukul 22:46 WIB. Survei bisa diikuti melalui link berikut ini:survei Presidium Nasional KAHMI
Pendekar Sasmito Djati
"Saya tidak pernah membuat Polling ini. Saya juga tahu nama saya masuk dalam 41 calon untuk calon Presidium Nasional KAHMI dari teman-teman saya," kata Prof Sasmito dihubungi iNewsMalang.id pada Kamis (3/11/2022).
Prof Sasmito belum menyatakan kesediaan untuk menjadi calon Presidium Nasional KAHMI. Dia mengapresiasi kepercayaan yang telah diberikan teman-temannya. "Buat saya itu kepercayaan pada diri saya yang harus saya hargai," tandasnya.
Sasmito Djati adalah ahli biologi reproduksi molekuler jebolan Universitas Brawijaya Malang 1985. Dia melanjutkan studi master program di Universitas Padjadjaran Bandung tahun 1989, dan menuntaskan Doktoral di Institut Pertanian Bogor tahun 1997. Selain pakar di bidang biologi reproduksi, Prof Sasmito Djati adalah pendekar pencak silat, olahraga yang ditekuni semasa mahasiswa. Ketekunannya dalam olah kanuragan seimbang dengan keteguhannya bergulat di organisasi HMI.
Meski enggan melobi ke sana ke mari seperti para alumni HMI yang berkiprah di partai politik, pendekar pilih tanding ini siap bermain silat di kancah Presidium Nasional KAHMI. "Pada Munas ada lobi-lobi yang ketat. Nah di sini saya pribadi tidak akan lakukan. Mungkin teman-teman ada yang melakukan, saya pasif saja," ujar Prof Sasmito Djati kepada iNewsMalang.id
Editor : Arif Handono