JAKARTA, iNewsMalang.id - Kawasan Gelora Bung Karno (GBK) padat oleh ratusan ribu relawan Jokowi pagi ini untuk menghadiri acara 'Nusantara Bersatu', Sabtu (26/11/2022).
Pantauan MNC Portal melaporkan dari lapangan, para peserta kompak mengenakan pakaian serba putih, yang menjadi pembeda hanya warna kerudung peserta perempuan. Ada yang memakai kerudung putih, hitam, hingga coklat muda.
Sesekali para relawan Jokowi itu melantunkan salawat sambil mengantre di pintu masuk menuju stadion.
Tak terlihat peserta yang mpuembawa anak kecil. Mereka didominasi oleh remaja hingga orang tua.
Sejak subuh, kawasan GBK telah dipadati peserta acara. Sekitar pukul 07.51 WIB, banyak dari mereka yang sudah masuk ke dalam stadion, sehingga area depan terlihat lebih lenggang dari sebelumnya.
Terdengar pengisi acara Inul Daratista juga sudah mulai bernyanyi sejak pukul 07.00 WIB, dan membawakan beberapa lagu.
Diketahui, gabungan Relawan Jokowi menggelar silaturahmi nasional dengan tema "Nusantara Bersatu" di Gelora Bung Karno, hari ini.
Ketua Umum Solidaritas Merah Putih Silfester Matutina yang juga salah satu SC panitia acara menyebutkan, ratusan ribu relawan Jokowi dipastikan menghadiri acara itu.
Dia menyebut acara tersebut sudah digagas sebulan lalu dan para relawan juga secara khusus sudah meminta Presiden Jokowi untuk hadir.
”Para relawan dalam kegiatan tersebut juga nantinya akan melakukan doa bersama dan pengumpulan donasi untuk korban gempa Cianjur,” katanya.
Ketua panitia, Aminuddin Ma'ruf mengatakan, gerakan ini disebut-sebut untuk menjaga keberhasilan Jokowi selama memimpin Indonesia, terutama atas beberapa prestasi seperti pertumbuhan ekonomi yang signifikan dan kesuksesan G20 di Bali kemarin.
"Dalam rangka menjaga dan merawat ekonomi dan pembangunan lndonesia tersebut, maka relawan Presiden Jokowi berhimpun di dalam satu gerakan yang dinamai Gerakan Nusantara Bersatu. Kegiatan ini Insya Allah akan diselenggarakan pada Sabtu, 26 November 2022 yang berlokasi di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta," ucapnya, Jumat (25/11/2022).
Editor : Arif Handono
Artikel Terkait