Real Madrid Vs PSG, Harus Waspada dengan Keangkeran Santiago Bernabeu

Raynaldi Hermawan
Santiago Bernabeu akan menjadi saksi dari Real Madrid vs Paris Saint-Germain (PSG) pada leg kedua babak 16 Besar Liga Champions

MADRID, iNewsMalang.id - Santiago Bernabeu akan menjadi saksi dari Real Madrid vs Paris Saint-Germain (PSG) pada leg kedua babak 16 Besar Liga Champions. Pertandingan akan digelar pada Kamis (10/3/2021) dini hari WIB

PSG berada di atas angin. Sebab Klub Ibu Kota Prancis itu menang 1-0 pada leg pertama di Parc des Princes. Secara matematis skor imbang sudah cukup bagi Lionel Messi dan kawan-kawan untuk melangkah ke perempat final.

Tapi mengalahkan Real Madrid di Santiago Bernabeu bukan perkara mudah. Sejauh ini PSG sudah tiga kali bermain di sana pada ajang Liga Champions tanpa pernah menang.

Rinciannya Les Parisiens kalah dua kali dan imbang sekali. Meski demikian Pelatih PSG Mauricio Pochettino tak takut dengan keangkeran Santiago Bernabeu.

"Tantangannya adalah mempertahankan keunggulan kami dari leg pertama. Kami sangat menghormati Real Madrid. Klub yang memenangkan 13 gelar Liga Champions. Itu tidak terjadi secara kebetulan. Tapi kami tidak takut. Kami akan mencoba memainkan permainan kami sendiri," kata Pochettino dikutip dari laman UEFA.

Di sisi lain Real Madrid bakal mati-matian membalikkan defisit atas PSG. Los Blancos sedang on fire setelah melahap tiga pertandingan terakhir di Liga Spanyol dengan kemenangan.

Klub Ibu Kota Spanyol itu bahkan mencetak delapan gol dan hanya kebobolan dua. Sedangkan PSG merosot di kancah domestik karena kalah dua dari pertandingan terbaru Liga Prancis. Celah itu yang akan coba dimanfaatkan Real Madrid.

 

"Kami telah bekerja sangat baik pada sisi fisik permainan kami selama tiga minggu terakhir. Kami tidak bermain bagus di Paris, tetapi kami yakin dapat performa yang sangat bagus pada laga kali ini," tutur Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti.

Sayangnya Real Madrid bermain sedikit pincang karena Casemiro dan Ferland Mendy absen akibat akumulasi kartu kuning. Kabar baiknya Toni Kroos sudah masuk skuad setelah pulih dari cedera hamstring.

Di kubu PSG Sergio Ramos gagal bereuni dengan mantan karena berkutat dengan cedera betis. Sementara Kylian Mbappe yang sempat cedera saat latihan kabarnya sudah membaik dan siap beraksi.

 

Prediksi Pemain Real Madrid vs PSG 

Real Madrid (4-3-3): Courtois; Carvajal, Eder Militao, Alaba, Nacho; Modriv, Kroos, Valverde; Asensio, Benzema, Vinicius

Junior Pelatih: Carlo Ancelotti

PSG (4-3-3): Navas; Hakimi, Marquinhos, Kimpembe, Nuno Mendes; Gueye, Verratti, Danilo; Messi, Mbappe, Neymar

Pelatih: Mauricio Pochettino

5 Pertemuan Terakhir Real Madrid vs PSG Liga Champions,

(16/02/2022) PSG vs Madrid 1-0 Liga Champions,

(27/11/2019) Madrid 2-2 PSG 2-2 Liga Champions,

(19/09/2019) PSG 3-0 Madrid 3-0 Liga Champions,

(07/03/2018) PSG 1-2 Madrid 1-2 Liga Champions,

(15/02/2018) Madrid 3-1 PSG 3-1

Prediksi: 50-50

 

Editor : Arif Handono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network