Sukses Bekuk Persiraja Banda Aceh, Bali United Incar Poin Penuh Lawan Arema FC

Andhika Khoirul Huda
Bali United menang 1-0 atas Persiraja Banda Aceh (Foto: Instagram/@baliunitedfc)

BALI United vs Persiraja Banda Aceh. Bali United sukses mengalahkan  Persiraja Banda Aceh dengan skor tipis 1-0, pada lanjutan Liga 1 2021-2022 pekan ke-30, Jumat 11 Maret malam WIB. Hasil itu membuat Bali United kokoh di puncak klasemen, meski masih dibuntuti Persib Bandung yang berada di posisi kedua.

Alih-alih larut dalam euforia, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, langsung meminta anak buahnya fokus ke laga selanjutnya. Serdadu Tridatu (julukan Bali United) masih punya pekerjaan rumah lain.

Di tiga laga selanjutnya, Bali United akan berhadapan dengan lawan berat. Terdekat, adalah melawan Arema FC di pekan ke-31, pada Selasa 15 Maret 2022. Sementara itu, dua laga berikutnya mereka akan ditantang Madura United dan Persebaya Surabaya.

 

“Tiga pertandingan selanjutnya sangat bagus, kami harus memikirkan yang terdekat yaitu melawan Arema lebih dulu. Lawan Arema kami harus benar-benar bisa istirahat yang cukup untuk recovery sehingga bisa tampil dalam kondisi bagus melawan Arema nanti,” jelas pelatih asal Brasil itu.

 

BACA JUGA: Hasil Persiraja Banda Aceh vs Bali United di Liga 1 2021-2022: Menang, Serdadu Tridatu Makin Kukuh Puncaki Klasemen

Di sisi lain, ia juga memuji performa para pemainnya ketika laga melawan Persiraja. Serdadu Tridatu sempat mendapat perlawanan sengit dari lawan.

Beruntung mereka memiliki lija Spasojevic, penyerang haus gol yang berhasil memecah kebuntuan tim pada menit 38 dengan sontekannya. Menurutnya, Nadeo Argawinata dkk bekerja keras dalam mengamankan tiga poin yang krusial.

“Para pemain sangat bekerja keras dan bisa mencetak satu gol di babak pertama. Pada babak kedua, kami terus menyerang karena tidak mau kehilangan poin,” ucap Teco.

 

Sebagai tambahan informasi, kemenangan tersebut membuat Bali United kini mengoleksi 66 poin. Mereka unggul tiga poin dari Persib Bandung yang ada di peringkat kedua.

 

Peluang Bali United untuk juara Liga 1 2021-2022 cukup terbuka lebar. Hanya saja, seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Bali United masih harus berjuang menghadapi tiga lawan selanjutnya dari Jawa Timur.

 

Editor : Arif Handono

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network