Viral, Oknum Dokter Diduga Lakukan Pelecehan Terhadap Pasien di Rumah Sakit Elit di Kota Malang

Deni Irwansyah

Ramai di media sosial oknum dokter rumah sakit swasta elit di Kota Malang, Jawa Timur diduga melakukan tindak asusila. 

 

Modusnya, pasien diminta membuka pakaian dengan alasan untuk melakukan pemeriksaan detak jantung, bukannya diperiksa justru dilecehkan, diraba di area vital dan korban merasa di rekam foto dan video, hingga menimbulkan trauma mendalam. Bahkan, korban mengaku Sampai mengusir oknum dokter tersebut, dan menutup baju dengan alasan istirahat. Namun oknum dokter tak langsung pergi, dan tetap berada di dalam kamar korban hingga 1 jam.

 

Kasus ini mencuat, setelah seorang selebgram asal Bandung, Jawa Barat, ' Q' membuat unggahan di media sosial, berisi kronologis dugaan pelecehan oknum dokter Rumah Sakit Persada Hospital, Blimbing, kota malang. 

 

Menurut kuasa hukum korban, Satria Marwan peristiwa terjadi 28 september 2022 lalu, dan membuat trauma sehingga baru sekarang bicara ke publik melalui unggahan media sosial. Korban berani mengungkapkan traumanya ini, setelah banyaknya pengakuan serupa di beberapa daerah terkait tindakan asusila oknum dokter. Korban akan membawa kasus ini ke ranah hukum, karena oknum dokter diduga melakukan tindak pidana kekerasan seksual ( TPKS ).

 

Sementara Ketua Ikatan Dokter Indonesia Cabang Malang, Sasmojo Widito memastikan, jika terbukti oknum dokter melakukan pelanggaran pidana, kode etik dan norma, akan memberikan sanksi sesuai aturan.

 

Terkait kasus viral ini, pihak Rumah Sakit Persada saat berusaha di konfirmasi inews, belum bersedia memberikan keterangan terkait oknum dokter terduga pelaku pelecehan seksual.

Editor : Deni Irwansyah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network