Jelang Wisuda Siswa SMK Tewas Loncat dari Jembatan Suhat Malang, Pernah Gagal Bunuh Diri Tahun 2022

Avirista Midaada/Rivo
Jelang wisuda kelulusan, siswa SMK tewas loncat dari jembatan suhat di Malang. Foto: ist

MALANG, iNewsMalang.id - Jelang wisuda kelulusannya, siswa SMK nekat loncat dari jembatan Soekarno Hatta (Suhat) di Kota Malang hingga berakhir tewas. 

Korban ternyata  pernah coba bunuh diri di lokasi yang sama pada tahun 2022 silam.

Aksi mengakhiri hidup dilakukan TJS (18) pada Jumat (26/5/2023). Akibatnya, laki-laki asal Ngajum Kabupaten Malang tersebut tewas mengenaskan. 

Tak cuma sekali, percobaan bunuh diri yang dilakukan TJS itu pernah dilakukan pada 1 Agustus 2022. Namun aksinya berhasil digagalkan oleh petugas Polsek Lowokwaru Kota Malang dan beberapa warga sekitar. 

Kini di tahun 2023, TJS mencoba bunuh diri lagi dengan cara loncat dari jembatan Suhat dekat Sungai Brantas.

Setelah berjam-jam Tim SAR menyusuri sungai bawah jembatan, jasad pria itu ditemukan sekitar 500 meter ke arah timur dari korban melompat. Proses pencarian korban pun dibantu BPBD Kota Malang dan warga sekitar

Menurut Kapolsek Lowokwaru AKP Anton Widodo, korban pernah melakukan aksi bunuh diri di jembatan yang sama setahun silam.

"Setelah dilakukan identifikasi, korban diduga merupakan orang yang sebelumnya pernah melakukan upaya percobaan bunuh diri di lokasi yang sama," ujar Kapolsek Lowokwaru AKP Anton Widodo, Jumat (26/5/2023).

Editor : Hikmatul Uyun

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network