Ketua DPD HIPKI Jatim Sunarko: Berbagi Resep 5P untuk Kemajuan Penyelenggara Pelatihan dan Kursus

Nurhidayah
Ketua DPD HIPKI Jatim Sunarko berfoto bersama dengan pengurus DPC HIPKI Kabupaten Blitar, Kamis (27/4/2024).

BLITAR, iNewsMalang.id. Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Himpunan Penyelenggara Pelatihan dan Kursus Indonesia (HIPKI) Jawa Timur 2019 - 2028, Sunarko, S.Pd, ST, MM,membagikan resep 5P sebagai landasan untuk kemajuan DPC HIPKI Kabupaten Blitar yang baru saja dilantik. Hal itu disampaikan Sunarko dalam acara pelantikan sekaligus halalbihalal DPC HIPKI Kabupaten Blitar periode 2024-2029 di Joko Cafe/Gleam Studio Wlingi, Kabupaten Blitar, Kamis (25/4/2024).

Menurut Sunarko, P yang pertama adalah perkuat organisasi.Seperti pemain timnas Garuda Muda U-23. Setiap pemain tidak hanya memiliki satu peran saja tapi harus bisa banyak peran, Jajaran pengurus harus kompak Bersama-sama menjaga organisasi tetap solid. Ketua tidak hanya memerintah saja, tapi juga bisa menjadi contoh reaksi kerja dari apa yang telah diperintahkan,

”Begitu juga bendahara jangan hanya menerima dan menyimpan uang saja, tapi dengan kas  yang memadai sampaikan ide dan gagasan kegiatan apa yang bisa dilaksanakan. Begitu seterusnya harus saling berkompeten untuk memberikan ide dan gagasan supaya organisasi tidak dijalankan  3 pengurus, ketua, sekretaris, dan bendahara (KSB),” ujar pria kelahiran Jombang, 5 Juni 1970 ini



Editor : Arif Handono

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network