JAKARTA, iNewsMalang.id - Proyek film terbarunya menuntut Iqbaal Ramadhan kembali melakukan adegan, kali ini cenderung ekstrim. Dalam film itu, Iqbaal memerankan karakter Piko, mahasiswa jurusan seni.
Pria berambut gondrong ini menjadi salah satu aktor yang terpilih untuk tampil di film garapan Angga Dwimas Sasongko berjudul Mencuri Raden Saleh.
Iqbaal Ramadhan bercerita bahwa ada salah satu adegan yang mengharuskan dirinya loncat dari gedung lantai enam. "Gue tahu harus ada adegan berlari di gedung lantai enam cuma nggak ngebayangin akan setinggi itu," kata Iqbaal Ramadhan di Metrople XXI Jakarta, Rabu (29/6/2022).
Kala itu, Iqbaal mengaku tidak ada perasaan yang muncul untuk menaklukan rasa takut demi adegan tersebut.
"Nggak ada perasaan menaklukan rasa takut," ujar Iqbaal Ramadhan.
Padahal diakui Iqbaal, dirinya memiliki fobia ketinggian namun demi main di Mencuri Raden Saleh dia tetap melakukan adegan melompat tersebut tanpa bantuan stuntman.
"Kebetulan gua punya fobia sama ketinggian, tapi berhasil alhamdulillah. Lompat gedung tanpa stuntman," ucap Iqbaal Ramadhan.
Sementara itu, selain Iqbaal Ramadhan, film Mencuri Raden Saleh ini turut dibintangi oleh sederet aktor dan aktris berbakat seperti Rachel Amanda, Aghniny Haque, Umay Shahab, Angga Yunanda dan Ari Irham.
Tak heran keberanian Iqbaal untuk mengatasi fobianya dengan melompat dari gedung lantai enam turut diapresiasi para netizen. Bahkan ada netizen yang menyebut bahwa Iqbaal cocok untuk bermain film Box Office.
Wah ini goks bang! Sukses ya @iqbaal.e,” tulis andihiday***.
“@ulfylnd_ keknya ini seruuuu” tulis @indri.***aaa.
“Calon Box Office setuju?” tulis netizen lainnya. iNews Malang
Editor : Arif Handono