get app
inews
Aa Text
Read Next : Ini Cara Polresta Malang Kota bersama Dispangtan Hidupkan Lahan Tidur di Kota Malang

Intip Tanggapan Ngeri Polresta Malang soal Pelaku Robot Trading usai Konferensi Pers Kapolda Jatim

Kamis, 09 Maret 2023 | 10:44 WIB
header img
Tanggapan Ngeri Polresta Malang soal pelaku kejahatan robot trading usai konferensi pers Polda Jatim (Foto: iNewsJatim.id)

MALANG, iNewsMalang.idTanggapan ngeri Polresta Malang di akun instagramnya usai Kapolda Jawa Timur (Jatim), Irjen Toni Hermanto menggelar konferensi pers terkait keberhasilan Polda Jatim dan Polresta Malang mengungkap dan menangkap pelaku kejahatan robot trading jenis Auto Trade Gold (ATG), kemaren (8/3/2023).

Sebelumnya diketahui, Irjen Toni Hermanto telah menyampaikan rilis terkait dengan pengungkapan kasus robot trading.

“Jadi proses pendalaman dari laporan yang diterima oleh jajaran Polresta Malang dan proses penyelidikan sampai dengan pengembangan,” ungkapnya.

Toni dengan bangga menambahkan bahwa tidak membutuhkan waktu lama jajaran Polda jatim dan Polresta Malang berhasil membekuk pelaku kejahatan tersebut.

“Dan baru beberapa hari saja, kemaren kita sudah menemukan pelaku yang diduga melakukan beberapa tindak pidana yang berkaitan dengan undang-undang perdagangan, kemudian ITE dan pencucian uang,” tambahnya.

Fakta mengejutkan sehingga netizen tertarik intip tanggapan ngeri Polresta Malang, masih dari Toni, bahwa diperkirakan kerugian korban mencapai Rp9 triliun. “Dari hasil keterangan sementara, diperkirakan korban mencapai kerugian Rp9 triliun,” ungkapnya.

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut