get app
inews
Aa Read Next : Lowongan Kerja Fresh Graduate, PT SIER Buka 14 Posisi Kerja

Pemerintah Tetapkan Idul Fitri 1443 H Jatuh pada 2 Mei 2022

Minggu, 01 Mei 2022 | 19:29 WIB
header img
Pemerintah menetapkan 1 Syawal 1443 H jatuh pada hari Senin, 2 Mei 2022 (Foto: dok Kemenag)

JAKARTA, iNewsMalang.id - Penetapkan 1 Syawal 1443 H atau Idul Fitri oleh Pemerintah RI, jatuh pada Senin, 2 Mei 2022. Keputusan ini disampaikan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam telekonferensi pers Sidang Isbat Penentuan 1 Syawal 1443 H di Auditorium HM Rasjidi Kantor Kementerian Agama Jalan MH Thamrin, Jakarta, Minggu (1/5/2022). 

Selanjutnya, Menag menyatakan tadi menjelang maghrib Tim Unifikasi Kalender Hijriyah Kemenag, Cecep Nurwendaya telah menyampaikan ketinggian hilal di atas 3 derajat. Idul Fitri bisa digelar pada Senin besok.  "Secara mufakat bahwa 1 Syawal 1443 Hijriyah jatuh pada hari Senin, 2 Mei 2022 Masehi," kata Menag Yaqut, Minggu.

Cecep Nurwendaya menegaskan (ketampakan) hilal awal Syawal 1443 H teramati di beberapa wilayah Indonesia pada hari Minggu, 1 Mei 2022 "Hampir seluruh wilayah di dunia ketinggian Hilal yang positif. Hanya sedikit yang negatif itu di sebelah selatan bahkan di Indonesia sudah tinggi. Indonesia ada 4,5, 5,5 Saudi Arabia di atas 7 derajat," kata Cecep.

Cecep menuturkan, Kementerian Agama melakukan pengamatan hilal di 99 titik di seluruh Indonesia. Tinggi Hilal di atas 3 derajat Indonesia yakni tinggi Hilal paling timur sekitar 3, 79 derajat. Paling barat sebesar 5,56 derajat. iNews Malang

 

Editor : Arif Handono

Follow Berita iNews Malang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut