get app
inews
Aa
Read Next : Hasil Liga Italia 2021/2022, Spezia vs Roma, Gol Tammy Menit 90+7, Giallorosi Bawa Tiga Poin

Liga Italia 2021/2022, Duet Dzeko-Sanchez Mandul, Inter Berbagi Poin

Sabtu, 26 Februari 2022 | 07:28 WIB
header img
Striker Inter Milan, Edin Dzeko berusaha melewati pemain Genoa, Milan Badelj dalam laga Liga Italia 2021/2022 di Stadion Luigi Ferraris, Sabtu (26/2/2022). (Foto: REUTERS)

GENOA, iNewsMalang.id – Liga Italia 2021/2022 yang mempertemukan Genoa vs Inter Milan berakhir dengan skor 0-0. Pertandingan giornata ke-27 tersebut dilangsungkan di Stadion Luigi Ferraris, Genoa, Sabtu (26/2/2022) dini hari WIB. Duet Edin Dzeko dan Alexis Sanchez yang tampil sejak menit pertama gagal membuat gol.

Bahkan, gara-gara tidak mampu melesatkan tembakan, Alexis harus diganti Lautaro Martinez pada menit 73'. Hanya saja, masuknya Martinez belum cukup bagi Inter menghancurkan pertahanan Il Grifone. Hasil ini menjadi salah satu periode buruk bagi Inter asuhan Simone Inzaghi. Mereka belum menang di Liga Italia sejak bulan Januari. Selama bulan Februari, Inter tercatat mencetak hasil imbang dan kalah masing-masing dua kali.

Babak Pertama

Inter Milan langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai. Dengan tempo permainan yang cepat, Nerazzurri mampu menekan Genoa sejak menit-menit pertama, namun beberapa peluang belum dapat dimaksimalkan dengan baik. Pada menit 7, Nicolo Barella mampu memberikan umpan yang baik kepada Hakan Calhanoglu di tengah lapangan. Akan tetapi tembakan Calhanoglu masih sedikit melebar dari gawang dan gagal membuahkan keunggulan untuk Inter. Meski cukup kesulitan mencari celah, Inter tidak mengendurkan serangan mereka untuk terus tampil menekan. Namun Genoa tampak sangat siap menghadapi berbagai serangan dan masih mampu mengamankan gawang mereka.

Inter hampir saja kecolongan di menit 28 setelah Genoa mampu melakukan serangan balik dengan baik. Beruntung bagi Inter, Samir Handanovic mampu melaksanakan tugasnya dengan baik dan menyelamatkan Inter dari kebobolan. Di sisa waktu babak pertama, Inter Milan terus melancarkan serangan demi memimpin jalannya pertandingan. Namun tidak ada juga gol yang dapat tercipta, sehingga Inter masih harus bermain imbang dengan Genoa 0-0.

Babak Kedua

Inter Milan kembali menunjukkan dominasinya sejak awal babak kedua. Berbagai serangan terus dilakukan tim asuhan Simone Inzaghi tersebut yang membuat Genoa sangat kesulitan untuk melakukan serangan balik. Peluang emas kembali didapatkan Inter di menit 61 setelah Nerazzurri  mendapatkan sepak pojok. Kemelut terjadi di depan gawang Genoa, namun Inter  masih saja tidak mampu menggunakan kesempatan tersebut menjadi gol.

Meski terus ditekan, Genoa kembali berhasil melakukan serangan balik yang cukup membahayakan. Namun usaha yang dilakukan tidak dapat dimaksimalkan dengan baik sehingga belum ada gol yang dapat tercipta. Di sepuluh menit terakhir, Inter mencoba bermain dengan lebih agresif untuk mencetak gol. Namun rapatnya pertahanan Genoa masih tidak juga dapat ditembus oleh Inter. Hingga akhir pertandingan, tidak ada satu gol pun yang dapat tercipta pada laga tersebut. Inter Milan pun gagal meraih hasil maksimal dan harus puas berbagi poin dengan Genoa dengan skor 0-0.

Susunan Pemain

Genoa (4-2-3-1): Salvatore Sirigu; Silvan Hefti, Nikola Maksimovic, Leo Ostigard, Johan Vasquez; Stefano Sturaro, Milan Badelj; Albert Gudmundsson, Filippo Melegoni, Manolo Portanova; Kelvin Yeboah

Pelatih: Alexander Blessin

Inter Milan (3-5-2): Samir Handanovic; Danilo D’Ambrosio, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Ivan Perisic; Edin Dzeko, Alexis Sanchez

Pelatih: Simone Inzaghi

iNews Malang
 

Editor : Arif Handono

Follow Berita iNews Malang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut