get app
inews
Aa Text
Read Next : Jatuh Hati pada Barcelona, Lewandowski Siap Tinggalkan Bayern Munchen Minggu Ini

Chelsea Terancam Tidak Bisa Bermain di 16 Besar Piala Champions 2022

Senin, 21 Februari 2022 | 10:58 WIB
header img
Chelsea .(Foto:Ist)

SKUAD Chelsea akan bertandang ke markas LOSC Lille, 17 Maret mendatang di Prancis untuk melakoni leg II 16 besar Liga Champions 2021-2022. Namun, kekuatan Chelsea bisa saja berkurang, lantaran beberapa pemainnya belum menerima vaksin.

Prancis merupakan salah satu negara yang memiliki regulasi ketat terkait kedatangan warga asing. Salah satu syaratnya, mereka harus mendapatkan vaksinasi di negara asalnya sebelum menginjakan kaki ke Prancis.

Meski dihantui kendala tersebut, pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, tetap yakin anak asuhnya yang tidak divaksinasi bisa tetap tampil nantinya.

Ia mengakui, membutuhkan semua pemain untuk bisa meraih hasil terbaik di laga krusial itu. Pelatih asal Jerman itu pun cukup yakin, para pemainnya yang tidak melakukan vaksinasi akan tetap diperkenankan terbang ke Prancis.

Ia tak begitu khawatir, mengingat pertandingan tersebut masih berlangsung bulan depan. Oleh sebab itu, bisa saja Prancis merubah kebijakan terkait sewaktu-waktu.

“Tidak, saya rasa tidak. Saya pikir aturan saat ini memungkinkan kita untuk bepergian dengan semua orang. Dan kami membutuhkan semua pemain untuk di sana,” ucap Thomas Tuchel dilansir dari Daily Mail, Senin (21/2/2022).

Berhadapan dengan LOSC Lille, Chelsea memiliki tekad lebih untuk bisa meraih kemenangan di babak 16 besar Liga Champions 2021-2022. Mereka merupakan salah satu tim unggulan musim ini, dengan status sebagai juara bertahan.

Belum lagi, Chelsea juga berhasil menjadi juara Piala Dunia Klub 2021, usai mengalahkan Palmeiras 2-1. Dua hal itu jadi modal besar Chelsea mengahdapi LOSC Lille nantinya.

Selain itu, sebelum jauh berpikir melakoni laga tandang di Prancis, Thomas Tuchel akan fokus terlebih dulu menjamu LOSC Lille yang akan bertandang ke London pekan ini.

Chelsea harus menghadapi LOSC Lille di leg pertama 16 besar Liga Champions 2021-2022 di Stamford Bridge, pada Rabu, 23 Februari 2022 dini hari pukul 03.00 WIB.

Editor : Arif Handono

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut