get app
inews
Aa Read Next : Respon Bos Arema FC Atas Tragedi Tewasnya 127 Orang di Kanjuruhan, Juragan 99 Posting Pita Duka Cita

Persebaya Realistis, Cukup Incar Posisi Tiga Besar

Kamis, 10 Maret 2022 | 18:59 WIB
header img
Persebaya

SURABAYA, iNewsMalang.id - Persebaya Surabaya tampaknya mulai berpikir realistis terhadap posisinya di klasemen Liga 1 2021/2022. Hal itu dilakukan setelah tim Bajul Ijo melihat tipisnya peluang merebut gelar juara. Pelatih Persebaya, Aji Santoso bertekad membawa timnya ke posisi empat besar atau bahkan tiga besar. Aji pun telah memotivasi anak asuhnya untuk menyapu bersih kemenangan di sisa empat laga terakhir.

"Dari manajemen kalau lima besar Insyaallah, sudah kemungkinan besar akan masuk lima besar, tapi saya sendiri kalau bisa lebih baik dari lima besar, lebih bagus," kata Aji Santoso.

Menurut pelatih kelahiran Kepanjen, Kabupaten Malang itu persaingan di papan atas diakui sangat ketat. Namun, Aji bertekad bisa memperbaiki peringkat timnya. Apalagi sejauh ini Persebaya masih memiliki peluang menyodok ke posisi ketiga.

"Kami berada di paling bawah dari lima besar itu, dibandingkan tim lainnya. Sedangkan lawan Bhayangkara 58 poin, Arema 58, Persib dan Bali juga semakin jauh, tetapi yang jelas kami berusaha lebih baik, targetnya dari yang dibebankan ke kami dari manajemen," ungkapnya.

"Kami masih bisa menggenjot di urutan dua tiga atau kalau bisa empat besar di akhir klasemen kompetisi. Itu akan lebih bagus, tapi saya sampaikan kepada pemain untuk tetap fokus sampai lima pertandingan," tandasnya. Persebaya Surabaya kini berada di posisi kelima dengan torehan 55 poin. Persebaya masih tertinggal tiga poin dari peringkat tiga dan empat yang diisi Arema FC dan Bhayangkara FC.

 

Editor : Arif Handono

Follow Berita iNews Malang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut